Info Umum UPT Elearning

Unit Pelaksana Teknis (UPT) E-learning merupakan unit kerja di Institut Teknologi Bandung , berdiri berdasarkan Surat Keputusan Rektor No 342/SK/11.A/KP/2015 tentang Penetapan Tugas Pokok Jabatan di Unit Kerja Pendukung ITB.

Unit Pelaksana Teknis (UPT) E-learning merupakan unit kerja di Institut Teknologi Bandung , berdiri berdasarkan Surat Keputusan Rektor No 342/SK/11.A/KP/2015 tentang Penetapan Tugas Pokok Jabatan di Unit Kerja Pendukung ITB.

UPT E-learning memiliki kelengkapan personel terdiri dari kepala UPT, kepala seksi pelayanan pembelajaran daring, kepala seksi pengembangan mata kuliah daring, kepala seksi pengembangan platform, dan kepala sekretariat.

Dengan sarana prasarana yang dimiliki, UPT E-learning siap untuk menjalankan tugas pokok dan fungsinyanya menyiapkan kerangka kebijakan , menyelenggarakan program E-learning , serta menyiapkan lembaga yang siap untuk mendukung program-program ITB dalam rangka akselerasi menjadi lembaga yang unggul.

  • Surat Penugasan (mandat) Penyelenggaraan Pendidikan Jarak Jauh Dirjen Dikti No 321/E.E2/DK/2014 tanggal 8 April 2014
  • Peresmian Program Pembelajaran Daring Indonesia Terbuka Terpadu (PDITT) oleh Wapres Boediono pada tanggal 15 Oktober 2014
  • Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia No 109 tahun 2014 tentang Penyelenggaraan Pendidikan Jarak Jauh pada Pendidikan Tinggi
  • Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia No 49 tahun 2012 tentang Standar Nasional Perguruan Tinggi
  • Undang-undang No 12 Tahun 2012 tentang Pendidikan Tinggi
  • Membuat usulan rumusan kebijakan dan peraturan E-learning di ITB
  • Mengembangkan teknologi, sistem dan pelayanan E-learning
  • Mengembangan organisasi dan sumber daya

Visi dan Misi UPT E-learning merupakan perwujudan dari visi dan misi ITB sebagai berikut.

Visi :Menjadi Perguruan Tinggi yang unggul, bermartabat, mandiri, dan diakui dunia serta memandu perubahan yang mampu meningkatkan kesejahteraan bangsa Indonesia dan dunia. (Sumber: 09/SK/I1-SA/OT/2011)

Misi : Menciptakan, berbagi dan menerapkan ilmu pengetahuan, teknologi, seni dan kemanusiaan serta menghasilkan sumber daya insani yang unggul untuk menjadikan Indonesia dan dunia lebih baik. (Sumber: 09/SK/I1-SA/OT/2011)

  • Membantu Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan dalam merumuskan kebijakan program e-learning;
  • Mengembangkan program e-learning;
  • Melakukan diseminasi program e-learning;
  • Melaksanakan tugas-tugas khusus yang diberikan oleh Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan.

Sarana dan Prasarana UPT Elearning

UPT E-learning mengelola sarana dan fasilitas yang meliputi studio e-learning, kelas video conference, sarana multimedia. Masing-masing sarana tersebut disiapkan dan dapat digunakan untuk menunjang pembelajaran daring berkualitas di lingkungan kampus ITB, ITB multikampus, serta pelayanan penyiaran pembelajaran dari secara lebih luas.

KULIAH ONLINE

Kelas Maya
Menyediakan Kelas maya untuk kegiatan pembelajaran, memuat wadah repositori, kuis online, serta interaksi belajar sinkronus dan asinkronus.
Studio E-learning
Sarana pengembangan konten multimedia dari storyboard sampai dengan fasilitas produksi konten,
Videoconference
Media teleconference multi channel untuk kelas paralel, kelas jarak jauh serta Pelayanan membangun cybercampus

WEB TERKAIT

MEDIA KAMI

ALAMAT KONTAK

UPT ELEARNING ITB
Gd. Center For Research and Community Service (CRCS) lantai 3,
Jl. Ganesha 10 Bandung 40132,
Jawa Barat , Indonesia

Email Bantuan  :  support@elearning.itb.ac.id
Email Info  :  info@elearning.itb.ac.id
Telphone  :  +62 2286010140